SELAMAT DATANG DI BLOG KAMPUNG MEDIA NARMADA SEMOGA INFORMASI INI BERMANFAAT

Kamis, 15 Desember 2011

BUPATI LOMBOK BARAT CANANGKAN PENANAMAN SEJUTA POHON PERKECAMATAN


KM Narmada, Bertempat di Dusun Pesantek Desa Persiapan Pakuan kecamatan Narmada, bupati Lombok Barat Dr. H. Zaini Arony, M.Pd mencanangkan penanaman sejuta pohon di masing-masing kecamatan di wilayah kabupaten Lombok Barat. Pada kesempatan itu, bupati Lombok Barat bersama masyarakat desa Pakuan melakukan penanaman pohon secara simbolis sebanyak 4000 pohon.
Pencanangan penanaman sejuta pohon tersebut dilakukan dalam rangka konservasi hutan di kabupaten Lombok Barat, khususnya di wilayah kecamatan Narmada yang memiliki wilayah hutan terluas di kabupaten Lombok Barat.  Dalam sambutannya Bupati Lombok Barat menyampaikan, penanaman pohon tersebut bertujuan untuk menjaga ketersediaan air bersih untuk wilayah Lombok Barat dan Kota Mataram. Disamping itu bupati Lombok Barat juga berharap agar terbentuknya komunitas masyarakat yang peduli terhadap hutan dan terjaganya keberlangsungan ekosistem yang ada didalamnya.
Acara yang dilaksanakan pada hari Rabu, 7 Desember 2011 tersebut disambut baik oleh masyarakat Desa pakuan, diantaranya adalah Bapak Idrus Ali Salah seorang warga Desa Pakuan mengaku kegiatan tersebut memiliki dampak yang sangat positif bagi masyarakat desa Pakuan, menurutnya kegiatan semacam ini dapat merubah prilaku masyarakat untuk tidak melakukan penebangan hutan secara liar, masyarakat sudah mulai berpikir untuk menjaga kawasan hutan dengan melakukan penanaman pohon sebanyak mungkin.
Desa Persiapan Pakuan di pilih sebagai tempat pencanangan penanaman sejuta pohon tersebut karena desa Pakuan  merupakan salah satu Desa yang wilayahnya termasuk penyedia mata air terbesar yang manfaatkan oleh PDAM kabupaten Lombok Barat.  
Adapun tindak lanjut dari penanaman pohon tersebut adalah  :
1.  Terbentuknya Forum Komunikasi Pemuda Dan Mahasiswa (FKPM) peduli lingkungan
2.  Terbentuknya Perkumpulan Masyarakat Pemakai Air Bersih (P2AB), dan
3.  Terbentuknya kelompok tani yang konsen terhadap pengelolaan kawasan hutan diwilayah Sesaot,      Pakuan, dan Desa Lebah Sempage. 
        Untuk menjamin berjalannya kelompok-kelompok yang sudah terbentuk tersebut, pada kesempatan itu Bupati Lombok Barat juga memberikan bantuan dana stimulant sebesar 60 Juta Perkelompok, yang akan digunakan untuk pembibitan berbagai jenis pohon, pelestarian sumber mata air, dan penanaman pohon   

1 komentar: