SELAMAT DATANG DI BLOG KAMPUNG MEDIA NARMADA SEMOGA INFORMASI INI BERMANFAAT

Minggu, 17 November 2013

HATINYA PKK Desa Lembuak




KM Narmada, Pemandangan terlihat berbeda dihalaman rumah kader dan pengurus TP PKK Desa Lembuak Kecamatan Narmada, deretan Pot dan Polybag yang berisikan tanaman tampak berjejer menghiasi halaman rumah mereka, terlihat mulai hijau berderet tanaman cabe, tomat, labu, ketimun dan lainnya tampak mulai tumbuh dan berbuah dalam polybag yang tertata rapi didepan, samping dan belakang halaman. Menurut Ibu Mastuni Sujasmin yang juga Ketua TP PKK Desa Lembuak, pemanfaatan pekarangan dan tanah pekarangan seperti ini  sudah dimulai sehak tahun lalu dan merupakan bagian dari pelaksanaan program HATINYA (Halaman Asri, Teratur, Indah dan Nyaman) yang dicanangkan oleh pemerintah.
Desa Lembuak merupakan desa yang meraih juara 1 lomba PKK tingkat kabupaten dan akan menyongsong pelaksanaan lomba PKK tingkat provinsi yang penilaiannya akan dilakukan pada tanggal 27 Nopember 2013 mendatang. "kalau pekarangan tampak indah dan asri, mencerminkan penghuni rumah tersebut memiliki jiwa yang sehat," tutur Mastuni.
"Selain itu juga pemanfaatan halaman dan pekarangan dapat menambah pendapatan keluarga, namun belum semua warga khususnya ibu-ibu menyadari akan hal itu, padahal sudah berkali kali hal tersebut kita sampaikan dalam setiap ada pertemuan dengan warga." Program HATINYA PKK adalah sebuah program pemerintah yang sangat digalakkan untuk pemanfaatan lahan pekarangan meskipun sedikit namun memiliki dampak yang luar biasa.
Menurutnya ada 3 jenis tanaman yang bisa dikembangkan melalui program HATINYA PKK yaitu : Warung Hidup, merupakan tanaman yang bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari hari seperti cabe, tomat, seledri, ketimun dan jenis sayuran lainnya sehingga dapat memenuhi kebutuhan dapur setiap harinya. Yang kedua tanaman Toga (obat keluarga) seperti jahe, kunyit, kencur dan tanaman rempah lainnya yang bisa dijadikan obat buat keluarga, serta yang ketinga adalah tanaman Hias yang bisa menciptakan suasana rumah menjadi indah, asri dan nyaman. Dan juga terlihat pemanfaatan barang bekas yang sudah tidak digunakan dijadikan sebagai media tanam seperti bekas cerigen, gelas dan botol plastik yang berdampak positif terhadap lingkungan.
Sujasmin, ST Kepala Desa Lembuak saat dihubungi juga menjelaskan bahwa Program HATINYA PKK sebagai bagian persiapan desa kami dalam menghadapi pelaksanaan penilaian lomba PKK tingkat Provinsi yang salah satu item penilaiannya adalah pemanfaatan lahan kosong, pekarangan dan halaman yang bisa bermanfaat bagi keluarga dan warga sekitar dan tentunya bisa bernilai ekonomi hingga dapat menunjang perekonomian keluarga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar